Gethuk Kethek

Wednesday, February 20, 2013

Sebuah perpaduan kata yang aneh. Yang satu nama makanan tradisional, satu lagi nama binatang. Benar, nama gethuk yang terkenal di Salatiga yaitu Gethuk Kethek. Penganan ini terbuat dari campuran tumbukan singkong rebus, gula, dan kelapa. Tentu saja selain berasa gurih kelapa dan manis gula, gethuk ini juga cepat mengenyangkan. Disebut kethek (monyet) karena penjual gethuk memelihara seekor monyet yang kandangnya terletak persis di depan rumahnya. Meski lokasinya masuk kampung dari perempatan lampu pengatur lalu lintas terakhir Kota Salatiga menuju jurusan Boyolali, rumah tempat produksi gethuk ini selalu ramai dipadati pembeli. Karena itu jangan heran dan menyesal bila Anda hanya mendapati jawaban stok habis ketika sampai di rumah yang dijadikan tempat produksi dan berjualan gethuk kethek itu. Sumber: Biro Humas Provinsi Jawa Tengah http://www.promojateng-pemprovjateng.com/detail.php?id=1991

0 comments:

Post a Comment

 
Wisata & Kuliner Salatiga © 2011 | Designed by Interline Cruises, in collaboration with Interline Discounts, Travel Tips and Movie Tickets